Pengertian Teknologi Informasi – Pengertian teknologi informasi dipahami sebagai sebuah teknologi berbasis komputer yang berguna untuk menyampaikan informasi. Teknologi ini sangat berguna untuk kelangsungan bisnis. Yakni sebagai sarana komunikasi dan dokumentasi terhadap setiap langkah.
Di era sekarang, seseorang sangat bergantung pada kecanggihan teknologi. Pemanfaatannya hampir setiap saat. Salah satunya untuk mencari informasi sampai berbagi informasi yang dinilai sangat penting.
Seseorang juga akan mendapatkan kemudahan dalam mengerjakan pekerjaannya dengan memanfaatkan teknologi. Mulai dari penginputan data, pemrosesan sampai penyimpanannya. Informasi yang tersimpan nantinya bisa disampaikan kepada orang lain. Bisa juga dijadikan gambaran tentang kemajuan akan sesuatu.
Pada penggunaan teknologi informasi ini, ada beberapa komponen penting yang saling dibutuhkan. Komponen ini membentuk satu kesatuan yang tidak terpisahkan. Sebagai hasilnya, informasi yang didapatkan mampu dipahami oleh banyak orang.
Pengertian Teknologi Informasi Menurut Para Ahli
Untuk menjelaskan apa yang dimaksud dengan teknologi informasi, Anda mungkin perlu melihat pendapat dari para ahli. Beberapa ahli mengemukakan pandangannya mengenai pengertian teknologi informasi dengan bahasa yang sederhana. Diantaranya adalah sebagai berikut ini.
Martin (1999)
Martin mengemukakan pendapatnya bahwa teknologi informasi tidak hanya sebatas perangkat computer dalam memproses informasi, melainkan juga teknologi komunikasi yang mampu mengirim atau menyebar informasi.
Williams dan Sawyer (2003)
Beliau berdua menjelaskan pengertian teknologi informasi sebagai teknologi yang menggabungkan computer dan jalur komunikasi yang memiliki kecepatan tinggi dalam membawa data, suara maupun video.
Haag dan Keen (1996)
Haag dan Keen memberikan penjelasan tentang Teknologi Informasi sebagai seperangkat alat yang membantu seseorang bekerja dengan informasi serta melakukan sejumlah tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi.
Dari pendapat para ahli di atas, pengertian teknologi informasi ialah bagian dari sebuah alat yang berupa perangkat lunak ataupun keras yang digunakan untuk pemprosesan data. Kemudian dari kegiatan ini, didapatkan sebuah informasi yang bisa disampaikan pada pihak-pihak lain.
Baca Juga: Pengertian Masyarakat Adalah
Komponen Yang Terdapat Dalam Teknologi Informasi
Ada beberapa komponen penting yang terdapat di dalam teknologi informasi ini. Komponen ini menjadi satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. Diantara komponen yang dimaksud adalah sebagai berikut.
Baca Juga: Pengertian Pendidikan Menurut Para Ahli KBBI UU dan GBHN
Perangkat Komputer
Perangkat ini menjadi satu alat utama untuk melakukan pemprosesan informasi. Alat ini dibentuk dari beberapa perangkat keras yang terpasang di dalamnya. Gabungan hardware (perangkat keras) membuat sebuah alat canggih yang kemudian mampu dioperasikan sebagaimana mestinya.
Di dalam perangkat computer ini juga terdapat beberapa komponen utama. Komponen tersebut ialah processor, memory card, kabel data, input dan output device.
Perangkat Lunak
Perangkat lunak ini dikenal dengan istilah software. Fungsi software sendiri sebagai alat untuk menjembatani operator dan hardware dalam mengerjakan tugasnya. Maksudnya, seseorang tidak bisa mengolah informasi di computer ketika tidak ada software yang ditempatkan di dalamnya.
Software dalam computer ini terbagi menjadi dua. Yakni software sistem yang merupakan sistem operasi computer terpenting untuk menjalankan sejumlah software lainnya. Contohnya adalah windows.
Yang kedua adalah software pendukung berupa aplikasi. Software inilah yang nantinya akan digunakan untuk mengerjakan berbagai tugas. Fungsinya untuk memaksimalkan kinerja computer. Contohnya adalah Microsoft Office, Photoshop dan lain sebagainya.
Infoware
Infoware sendiri merupakan komponen penting dalam sebuah computer. Fungsi utamanya sebagai pemberi informasi/petunjuk bagi user. Sederhananya, infoware merupakan dokumentasi dari sebuah data. Contohnya adalah user manual.
Firmware
Firmware sengaja ditanam di dalam perangkat computer. Sifatnya semi permanen. Fungsi utamanya adalah sebagai tempat menyimpan beberapa data di dalam computer. Contohnya adalah BIOS.
Brainware
Kecanggihan computer tidak akan bisa menghasilkan informasi apapun tanpa adanya brainware. Brainware dipahami sebagai user/pengguna. Seorang penggunalah yang nantinya akan mengoperasikan computer sesuai keinginannya.
Baca Juga: Pengertian Integrasi Adalah
Fungsi Dari Teknologi Informasi
Teknologi informasi sangat berguna bagi manusia. Kecanggihan teknologi ini sangat dibutuhkan lantaran memiliki beberapa manfaat. Diantaranya adalah untuk memecahkan berbagai masalah serta menyelesaikan berbagai tugas. Sementara untuk fungsinya sendiri dipaparkan sebagai berikut ini.
Pertama kalinya adalah untuk menangkap catatan-catatan terperinci dari berbagai aktifitas yang dilakukan oleh user. Dari kegiatan user, computer akan menjalankan instruksi. Salah satunya menerima input dari ketikan di keyboard.
Kedua kalinya berfungsi sebagai pengolah data. Data-data yang dimasukkan dalam tugas akan diproses, dianalisis dan dikoversi menjadi sebuah informasi baru. Informasi inilah yang diinginkan oleh seorang user.
Ketiga adalah berfungsi untuk mengorganisir informasi. Informasi yang telah dibuat diatura sedemikian rupa untuk menjadi informasi yang lebih baik. Contoh pengorganisasian informasi bisa dilihat dari pengelompokan dalam tabel ataupun grafik.
Keempat adalah berfungsi sebagai tempat penyimpanan informasi. Informasi yang sudah jadi nantinya bisa direkam ataupun disimpan di tempat yang aman. Diantaranya adalah ditempatkan di Flashdisk ataupun CD.
Kesimpulannya, teknologi informasi adalah alat untuk mengolah, memproses data berbasis computer yang nantinya bisa digunakan untuk menyampaikan informasi pada orang lain. Itulah kurang lebih yang dijelaskan dari pengertian teknologi informasi.